Setelah kurang lebih 2 tahun event kejuaraan drift hilang dari peredaran motorsport Indonesia, akhirnya, Sabtu ini, 17 Juni 2021 event kejuaraan drift diadakan di J99Maxx Drift Circuit dengan tajuk IDS (Indonesia Drift Series) dan IDL (Indonesia Drift League). Event yang diselenggarakan oleh Juragan99XAR dengan dukungan dari IMI ini hingga kemarin Jumat sudah ada 28 peserta Rookie dan Pro yang sudah mendaftarkan diri.
Pada event kali ini akan ada 2 hal yang berbeda dari event biasanya, yang pertama adalah event ini tidak akan menyediakan tempat dan juga tidak memperbolehkan adanya penonton yang datang lansung ke lokasi. Hal ini berhubungan dengan covid-19 yang semakin merajalela, sehingga event hanya akan di tayangkan melalui streaming Youtube J99XAR dan Outbrake.id
Untuk IDS akan masuk dalam rangkaian Kejurnas yang juga sudah lama mati suri. Rencananya akan ada 3 putaran IDS yang akan tergabung dengan Kejurnas. Pesertanya adalah drifter Pro dan Rookie yang sebelumnya sudah terdaftar di list IMI Pusat. Hari ini mulai jam 8 pagi sesi QTT sudah dimulai nantinya akan dilanjutkan ke sesi Battle Tandem. Untuk IDS dikatakan bahwa sistem yang digunakan adalah sistem bracket
Untuk IDL yang dimana nantinya seluruh drifter Pro akan bertanding secara acak sesuai undian dan setiap drifter pasti akan bertemu sepertinya layaknya pertandingan bola (sistem liga). Kita rasa sistem lomba seperti ini bakal membuat drift semakin seru dan lama. untuk kelas rookine rencananya akan tetap memakai sistem bracket. Event IDL sendiri disebut sebagai series turnamen club event yang diselenggarakan di luar rangkaian Kejurnas.
Nama-nama drifter Pro kondang yang akan mengikuti kedua event ini ada Ziko Harnadi, Dipo Dwiki, Alinka Hardianti, dan Akbar Rais. Tapi rencananya Akbar Rais tidak akan mengikuti IDS Kejurnas dan hanya mengikuti IDL saja. Tim HTJRT dari Yogyakarta turut hadir dengan perwakilannya yang terdiri dari Thomi Baraqbah, Alden Adyabaswara, Higa Diwya, Noor Sasangka (Inung), Tyo Afif dan M. Mashadi yang akan bertanding di kelas Rookie.
Juri yang bertugas juga adalah drifter yang disegani seperti Danny Ferdito, Dean Zen dan juga Dika CH
Semoga driting di Indonesia akan terus bangkit dan semakin seru pertandingannya.